Rawasari Menang, Jambi Bangga: Satu Kampung, Satu Komitmen Perangi Narkoba

Jambi – Kota Jambi kembali menorehkan prestasi membanggakan di kancah nasional. Kampung Rawasari, yang terletak di Kelurahan Rawasari, Kecamatan Alam Barajo, berhasil meraih Juara 1 Tingkat Nasional dalam ajang Kampung Bebas Narkoba Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Mabes Polri dalam rangka Hari Bhayangkara ke-79.

Penghargaan ini diberikan berdasarkan Surat Kapolri Nomor: B/14044/VII/HUM.1.1/2025/BAINTELKAM tertanggal 17 Juli 2025. Keberhasilan Kampung Rawasari merupakan hasil dari sinergi efektif lintas sektor, mencerminkan ketahanan sosial masyarakat terhadap ancaman penyalahgunaan narkoba.

Penyerahan penghargaan secara simbolis dilakukan oleh Kapolresta Jambi Kombes Pol Boy Sutan Binanga Siregar, S.I.K., M.H., saat memimpin Apel Penghargaan di Lapangan Mapolresta Jambi, Selasa (30/07/2025). Apel tersebut juga dihadiri jajaran pejabat utama, Kapolsek, perwira, bintara, dan PNS Polresta Jambi serta perwakilan Bhabinkamtibmas dari Polsek jajaran.

“Kami menyampaikan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat, tokoh-tokoh lokal, serta seluruh stakeholder yang telah bahu-membahu bersama Polri mewujudkan lingkungan yang aman, sehat, dan bebas dari narkoba,” ungkap Kapolresta Jambi dalam amanatnya.

Sementara itu, Walikota Jambi Dr. dr. H. Maulana, M.K.M. juga menyampaikan rasa bangga atas capaian tersebut. Menurutnya, ini merupakan wujud nyata dari keberhasilan pendekatan kolaboratif antara pemerintah daerah, TNI-Polri, dan masyarakat.

“Kampung Rawasari telah membuktikan bahwa pendekatan partisipatif dan berbasis komunitas adalah strategi efektif dalam upaya pemberantasan narkoba, khususnya di wilayah perkotaan,” ujar Walikota.

Lebih lanjut, Walikota Maulana memberikan apresiasi khusus kepada jajaran Polresta Jambi atas komitmen dan konsistensinya dalam mendampingi masyarakat melalui pendekatan preventif yang humanis.

“Keberhasilan ini adalah kemenangan bersama. Polri hadir bukan hanya sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai mitra masyarakat yang peduli akan keselamatan dan kesehatan generasi bangsa,” tambahnya.

Berikut nama-nama tokoh masyarakat yang menerima penghargaan atas dedikasi dan kontribusinya:

  • Iper Riyansuni, S.Thl., M.E., M.Kom. – Camat Alam Barajo

  • Repulis, S.E. – Lurah Rawasari

  • Wiwin A.S, S.H. – Ketua RT 05 Kelurahan Rawasari

  • Peltu Azhar Madian – Bhabinsa Kelurahan Rawasari

  • Aiptu Markos Parhusip – Bhabinkamtibmas Kelurahan Rawasari

Capaian Kampung Rawasari diharapkan menjadi inspirasi bagi seluruh wilayah di Kota Jambi untuk terus berperan aktif dalam program penanggulangan narkoba. Sinergi kuat antara masyarakat dan aparat menjadi fondasi utama dalam mewujudkan Kota Jambi yang aman, sehat, dan terbebas dari bahaya narkotika. (AL)

User Administrator
189 0

Leave a comment

Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi