Kapolres Batanghari Tinjau Empat Lokasi Vaksinasi Anak Usia 6-11 Tahun

Muara Bulian - Kapolres Batanghari AKBP M Hasan SIK MH bersama Kadis Kesehatan dan Sekda Batanghari serta PJU Polres Batanghari kembali melakukan pengecekan Vaksinasi terhadap anak usia 6 – 11 Tahun di Empat Lokasi Sekolah Dasar Kecamatan Ma Bulian, Selasa (22/02/2022).

Begitu sampai di lokasi, Kapolres Batanghari langsung bertatap muka dengan para siswa-siswi dan bercengkrama kepada peserta Vaksinasi Anak. Adapun lokasi yang menjadi kunjungan Kapolres Batanghari adalah SD Negeri 182/ I Hutan Lindung, SD Negeri 55/ I Sridadi Jl. Tembesi - Jambi, SD Negeri 70/ I Simpang Terusan, dan SD Negeri 12/ I Desa Terusan Kec. Maro Sebo Ilir Kab. Batanghari.

Kapolres Batanghari kepada media, menyatakan, Kegiatan Vaksin Anak ini adalah dalam rangka mendukung Program Pemerintah untuk Pelaksanaan Vaksinasi Covid-19 terhadap anak usia 6-11 Tahun.

“Kami dari Polres Batanghari bersama Pemda Batanghari, menghimbau dan memberikan motivasi kepada anak – anak agar tidak perlu takut terhadap jarum suntik karena di suntik Vaksin Tidak Sakit, dengan diberikannya Vaksinasi maka akan dapat meningkatkan sistim kekebalan tubuh,” imbuh Kapolres.

Selanjutnya Sekda Batanghari melalui Kadis Kesehatan dr Elfi mengucapkan terimakasih kepada Bapak Kapolres Batanghari dengan kepeduliannya dapat Hadir meninjau serta memberikan motivasi kepada anak-anak dalam kegiatan Vaksinasi Anak ini.

“Dengan dilakukannya Vaksinasi Anak ini semoga Anak – anak di Sekolah Dasar Kabupaten Batanghari dapat imun dan terhindar dari Penyebaran Virus Covid-19,” harapnya. (Ndra)

Administrator
1302 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi