Kontrol Penggunaan Senpi, Polres Batanghari Rutin Gelar Pemeriksaan Senpi Dinas

Muara Bulian - Polres Batanghari, Senin (21/02/2022) menggelar pemeriksaan dan pengecekan berkala senjata api (senpi) dinas yang dipegang oleh personel Polres Batanghari. Dalam pemeriksaan itu tampak hadir Kabag Logistik Polres Batanghari Kompol H Sahril Amrullah, Kasi Propam AKP Heri Triyanto bersama sejumlah pejabat utama Polres Batanghari. 

Dalam kegiatan yang dilaksanakan Kompol Sahril mengatakan pemeriksaan dan pengecekan personel yang memegang senpi dinas itu dilakukan setelah  apel pagi di halaman Mapolres Batanghari yang secara teknis pemeriksaan dilakukan oleh Seksi  Propam dan Sub Satpras Polres Batanghari.

“Pada kegiatan itu, anggota yang memegang senjata api dinas secara bergantian menjalani pemeriksaan  dan pengecekan senpi dinas, Pengawasan pemeriksaan dilakukan oleh Kabag Logistik.”Jelasnya.

Sementara itu Kabag Sumda Polres Batanghari Kompol Samhari  menjelaskan, pemeriksaan dan pengecekan senpi merupakan kegiatan yang dilaksanakan secara berkala.

“Pemeriksaan ini bertujuan untuk mengecek kelengkapan surat senjata, kelaikan senjata, kebersihan senjata, dan amunisinya. Tujuannya untuk memastikan senjata api dinas yang dipegang oleh anggota tetap dalam keadaan terawat dan tidak disalahgunakan,” ujar Kompol Samhari

Ditambahkan senjata api dinas yang dipegang anggota Polri berfungsi untuk melindungi masyarakat ketika personel menjalankan tugas menjaga kamtibmas. Dalam rangka itulah, pemeriksaan dan pengecekan senpi dinas digelar oleh Polres Batanghari. 

“Kita tahu tidak semua personel diizinkan untuk memegang senpi dinas, Personel yang memegang senpi dinas harus memenuhi syarat dan kriteria yang ditentukan,” jelas dia.

Dikatakan Anggota Polri yang memegang senpi dinas harus memenuhi beberapa syarat antara lain dinyatakan sehat dan lulus tes psikologi serta mempunyai mental kepribadian yang baik. Selain itu, personel yang mendapat prioritas memegang senpi pinjam pakai adalah mereka yang bertugas di bidang operasional. (Ndra)

Administrator
16578 1814
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi