Administrator/20 November 2024 12:05:04 - Dibaca (82)
Susun Kebijakan Kapolda Jambi terkait PETI, Kombes Eko Yudyanto Kunjungi Lokasi Bekas Tambang Emas Ilegal di Desa Monti Sarolangun
Jambi - Kombes Pol Eko Yudyanto Amd, S.Si melaksanakan kunjungan ke lokasi Bekas Tambang Emas illegal yang terletak di Desa. Monti kec. Limun Kab. Sarolangun, Sabtu 31/08/24.
Dalam Kunjungan ini Kombes Pol Eko Yudyanto Amd, S.Si didampingi oleh Kapolres Sarolangun bertemu dengan Kepala Desa dan beberapa warga, adapun tujuan kunjungan tersebut adalah sebagai langkah awal dalam proses pembuatan Model kebijakan Kapolda Jambi agar Masyarakat berhenti melakukan penambangan illegal di desa Monti.
Kombes Pol Eko Yudyanto Amd, S.Si menyampaikan Nantinya Model kebijakan yang akan dibangun dengan mengedepankan Perpolisian masyarakat dengan mengedepankan tindakan preemtif kepolisian
Dalam kunjungan ini juga Kombes Pol Eko Yudyanto Amd, S.Si melihat langsung lokasi Bekas Tambang Emas illegal yang terletak di Desa. Monti.