Kapolsek Rimbo Ilir Hadiri Sosialisasi Penggunaan Jamu Aman, Bermutu dan Bermanfaat

Tebo – Kapolsek Rimbo Ilir Akp Ibrahim menghadiri kegiatan Sosialisasi Penggunaan Jamu yang Aman, Bermutu dan Bermanfaat dan Pelaksaan Vaksinasi Covid – 19. Kegiatan ini digelar di GOR Lapangan Futsal Jln. Kopi DS. Sumber Agung Kec. Rimbo Ilir, Jumat (29/10/21).

Kegiatan ini juga dihadiri oleh beberapa tokoh penting lainnnya seperti Anggota Komisi IX DPR RI Hj Saniatul Lativa SE MM, Direktur Produksi dan Distribusi Kefarmasian oleh Fitra Budi Astuti, S.Si ,Apt, Dinkes Prov Jambi diwakili Kasi Farmasi Abdul Somad . M.Kes, Dinkes Kab.Tebo diwakili PLT Kabid Yankes SDK Andes SKM, Camat Rimbo Ilir Edi Sukarjo. SH dan para Tomas desa Sumber Agung Kecamatan Rimbo Ilir.

Tampil sebagai Narasumber,  Hj. Saniatul Lativa SE MM dan Drg Astin Sosiawati memaparkan materi Pengguaan Jamu yg aman, bermutu dan bermanfaat untuk meningkatkan Imunitas di Era New Normal. Pemaparan dimulai dari Cara memilih Jamu yang baik, Cara pengolahan, carfa penggunaan, cara pemanfaaat serta cara mengetahui jamu yang legal yang sudah mengantongi izin dari POM.

Kapolsek Rimbo Ilir Akp Ibrahim saat dikonfirmasi mengatakan bahwa pihaknya sangat mendukung kegiatan ini. Pihaknya juga menuturkan bahwa hal ini bisa menjadi solusi bagi masyarakat dalam menjaga kesehatan terutama menjaga imunitas dari penyebaran Covid19.

“Semoga ini menjadi solusi yang baik, tidak hanya tergantung dengan ibat kimiawi kita juga bisa memanfaatkan bahan alami yang lebih sehat untuk tubuh kita,”ungkap Kapolsek.

Selain Sosialisasi, Anggota Komisi IX DPR RI ini juga memberikan secara simbolis bantuan Thermogan serta Vaksinasi warga sebanyak 20 dosis.

“Kita juga mengingatkan warga untuk selalu mentaati prokes demi kebaikan bersama dan selalu berkoordinasi dengan Kepolisian terutama dalam menjaga sitkamtibmas yang kondusif,”pungkas Kapolsek.

Dari data yang diperoleh, kegiatan ini digelar dari pukul 10.00 Wib yang disesuaikan dengan Prokes yang sudah di tetapkan pemerintah.

Administrator
618 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi