Wakapolres Batanghari Bersama Personil Satbinmas Bagikan Sembako Ke Warga Yang Terdampak Kenaikan BBM

Batanghari – Polres Batanghari jajaran Polda Jambi memberikan bantuan sembako kepada warga masyarakat kurang mampu terutama pelaku usaha angkutan seperti tukang ojek, sopir angkot serta pelaku usaha kaki lima/ pedagang asongan d wilayah Kabupaten Batanghari.

Wakapolres Batanghari Kompol M Ridha bersama dengan Satuan Binmas, Rabu (19/10/2022) turun langsung untuk memberikan bantuan sembako kepada warga kurang mampu terutama yang terdampak inflasi ekonomi dan kenaikan BBM di Kecamatan Ma Bulian tepatnya di Jalan Gajah Mada Muara Bulian Kabupaten Batanghari.

Sebanyak 20 buah paket sembako diberikan Wakapolres Batanghari secara langsung kepada warga sebagai wujud Program Polri Peduli,

“Kegiatan ini kita lakukan sebagai Wujud bahwa Polri Peduli kepada sesama, terutama kepada warga yang membutuhkan,” kata Kompol M Ridha.

Ia menjelaskan 20 paket sembako ini sebagai awal dimana Polres Batanghari ingin berbagi kasih kepada sesama, dan untuk selanjutnya ada puluhan paket sembako lagi nanti dibagikan oleh Polsek jajaran kepada masyarakat yang membutuhkan di wilayah masing-masing.

Pembagian sembako ini, kata Wakapolres, merupakan lanjutan dari Baksos Polri Presisi yang sebelumnya sudah dilaksanakan Polres Batanghari khususnya, Polda Jambi Umumnya setelah penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) beberapa waktu lalu.

“Bantuan sembako ini masih dalam rangka yang sama kenaikan harga BBM sehingga kami memberikan bantuan sembako bagi masyarakat terdampak,” katanya.

Ia menjelaskan bantuan sembako sebagai upaya mewujudkan kehadiran Polri di masyarakat dan membantu mereka meringankan pemenuhan kebutuhan pokok.

Pemberian bantuan ini disambut dengan syukur oleh masyarakat.

Seorang warga setempat mengaku bantuan sembako yang diberikan Kepolisian Resor Batanghari membantu meringankan beban mereka yang terdampak penyesuaian harga BBM dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari nya. (Joko/Ndra)

Administrator
1789 0
Get In Touch

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138

07417550100

ibidhumas.jambi@polri.go.id

Follow Us
Berita Foto

© Polda Jambi. All Rights Reserved. Design by Humas Polda Jambi