Administrator / 25 Mei 2024 14:10:08 - Dibaca (523)

Polresta Jambi Amankan Perayaan Perjalanan Thudong 2024 oleh Para Bhikkhu Sangha

JAMBI - Kabag Ops Polresta Jambi, Kompol Army Sevtiansyah, S.Kom., M.H., melakukan pengecekan kegiatan perayaan Perjalanan Thudong 2024 oleh para Bhikkhu Sangha di Provinsi Jambi. Kegiatan pengamanan ini bertujuan menciptakan situasi yang aman dan nyaman dalam pengamanan kegiatan perayaan Pindapatta Bhante Thudong, yang berlangsung pada Sabtu, 25 Mei 2024, mulai pukul 07.00 WIB hingga selesai.

Kegiatan Perayaan Perjalanan Thudong 2024 oleh para Bhikkhu Sangha dilaksanakan di halaman Rumah Dinas Gubernur Jambi sebagai titik awal (start), dan melewati rute Simpang Jelutung, Simpang Kayu, Simpang Puncak Jelutung, hingga Vihara Amrta sebagai titik akhir (finish). Pawai Pindapatta Bhante Thudong diikuti oleh sekitar 300 orang, dengan 12 unit kendaraan roda empat dan sekitar 10 unit kendaraan roda dua. Turut hadir dalam kegiatan tersebut adalah Gubernur Jambi Dr. H. Al Haris, S.Sos., M.H., Kepala Kanwil Kementerian Agama Provinsi Jambi H. Zoztafia, serta 58 Bhikkhu dari Thailand, Malaysia, Singapura, dan Indonesia.

Optimalisasi peran Polresta Jambi sebagai fungsi pencegahan gangguan Kamtibmas terlihat jelas dalam pelaksanaan pengamanan kegiatan ini. Sebagai fungsi preventif, pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa nyaman dan aman kepada masyarakat selama perayaan Perjalanan Thudong 2024. Kegiatan yang berlangsung di jalan raya umum ini diadakan untuk mencegah kemacetan dan tindak kriminalitas selama pelaksanaan perayaan.

Sepanjang perjalanan, rombongan pawai dan para Bhikkhu menerima pendanaan dari masyarakat berupa bingkisan makanan, minuman, dan uang sebagai rangkaian ibadah yang disebut Pindapatta.

Sekira pukul 10.15 WIB, kegiatan pawai Pindapatta Bhante Thudong selesai dilaksanakan. Pengamanan pawai Pindapatta Bhante Thudong dilakukan oleh anggota Polresta Jambi dan Polsek jajaran. Selama kegiatan berlangsung, situasi tetap aman dan tertib. "Kami mengucapkan terima kasih kepada masyarakat yang telah peduli dan berpartisipasi bersama-sama pihak kepolisian dalam memelihara situasi Kamtibmas, sehingga diharapkan terwujudnya situasi Kamtibmas di Kota Jambi yang aman, nyaman, dan kondusif," ujar Kompol Army Sevtiansyah.

 

Polda

Jl. Jend. Sudirman No.45, Tambak Sari, Kec. Jambi Sel., Kota Jambi, Jambi 36138